Lalu Lintas Yang Membahayakan di Kawasan Kota Lama Semarang

(29/03/2022) Kawasan Kota Lama Semarang dahulu disebut juga Oudestadt. Luas kawasan ini sekitar 31 hektare. Dilihat dari kondisi geografi, tampak bahwa kawasan ini terpisah dengan daerah sekitarnya, sehingga tampak seperti kota tersendiri dengan julukan “Little Netherland”.

keadaan lalu lintas di kawasan kota lama menjadi ramai,bukan tak biasa lagi bagi kawasan tersebut karena lokasinya berdampingan dengan kawasan ekonomi dan Stasiun Tawang dan juga tempatnya sebagai tujuan wisata dan juga spot foto. Dari sini muncul ketidaknyamanan dari salah satu pengunjung yang mengeluh terkait masalah lalu lintas di kawasan ini, “Apabila ditutup apakah menganggu penduduk yang tinggal sekitar,dan aslinya lebih baik karena tidak akan lagi menganggu pengunjung yg sedang berwisata” kata saudara riadi.

(foto salah satu pengunjung yang hampir terserempet)

Akses jalan pada kawasan tersebut juga sering menimbulkan kemacetan,yang mana juga menimbulkan ketidaknyamanan para pengendara dan juga pengunjung, ”kalo mau pulang kerja sering macet mas,apalagi kalau banyak pengunjung” kata salah satu pengendara.

Jadi apakah Pemkot mampu mengalokasikan kembali lalu lintas pada kawasan Kota lama tersebut,yang mengkhawatirkan bagi para pengunjung yang sedang berkunjung,ataukah hanya akan menutup mata pada hal tersebut.

( Firdansa Rizki Aziz – Kader 21 )

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *